Jumat, 17 Juni 2011

RAPAT PENGURUS BULAN Ke_3 (Juni 2011)

Diawali dengan Rapat Umum perdana Pemegang Saham, maka setiap tanggal 17 JMC menyelenggarakan Pertemuan Pengurus pada hari Jum'at 17 Juni 2011. Rapat ini dihadiri oleh Ketua (Hardiyatno), Bendahara (Rudi Hermawan), Sie Kolam JMC (Bb.Agianto dan Bb.Kusumo), Si Kolam Warga (Khaeruddin), Pelaksana Kolam JMC(Sumarno & Doelmanan). Sekretaris (Bb.EHB) dan Sie Pemeliharaan, Pakan dan Obat (Madahrin) tidak hadir karena ada tugas dari kantor beliau-beliau  bekerja.
Rapat dimulai jam 14.30. Hal-hal pokok didalam rapat ini mengenai, Laporan Keuangan, Evaluasi Program Bulanan, Rencana-rencana Jangka Pendek dan Rencana Jangka Panjang. 
Pada Laporan keuangan disampaikan Bendahara, ada uang masuk dari penjualan 4000 bibit dan tambahan pemasukan saham dari beberapa anggauta, sedang pengaluaran bulan ini diantaranya untuk pakan,obat-obatan, peralatan kolam dan penambahan sepasang indukan (2 betina 1 jantan).
Dalam evaluasi bulanan ini diputuskan : 1.Sisa bibit agar segera dijual, 2. Hasil pemijahan ketiga dintakan cukup berhasil dan pada hari ke 20 harus sudah dilakukan pensortiran pertama, untuk memisahkan bibit yang unggul..3.Kolam depan (JMC_k2)suapaya disiapkan, sehingga dalam waktu dekat supaya dikosongkan.4. Pembelian Indukan kedua, ukuran indukan masih terlalu kecil dan belum siap dipijahkan.., kalau bisa minta diganti/tukar yang lebih besar.
Rencana jangka pendek : 1. Terus dicoba alternatip penganti cacing supaya tidak ada ketergantungan pembibitan ini pada keberadaan cacing.2.Penyebaran informasi budidaya lele pada warga melalui rapat RT dan Tulisan di Papan Pengumuman RW di Jalan Satria..3. Kunjungan ke Kolam Bapak Ir.Gembong di Bugisan dan Bapak Banardi di Kretek.
Rencana Jangka Panjang :  1. Penjajagan penggunaan tanah Pemda bekas sd Glagah dua untuk pengembangan kolam JMC.2. Penyusunan Proposal. 3. Pendanaan. Unuk hal ini perlu koordinasi dengan RW 04 Janturan, Klurahan Warungboto dan Kecamatan Umbulhardjo.

Demikan Rapat Bulanan Juni diakhiri pukul 16.00.

2 komentar: